Menyikapi situasi terkini setelah Pemilu 2019, Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo menggelar konferensi pers, Selasa (23/4) di Ruang Syaleindra Gedung Asta Gatra Lt. III, untuk mengajak segenap komponen bangsa meresponnya dengan bijak. Melihat perkembangan pasca Pemilu 2019 yang masih membawa sentimen masing-masing kubu, Agus berharap yang terpenting saat ini adalah membangun bersama situasi kondusif di tanah air.


Pemilihan umum 2019 yang telah usai kini memasuki babak baru. Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo menyatakan dengan berakhirnya pemilihan legislatif dan pemilihan presiden, diharapkan tidak muncul ekses yang tidak perlu dan masyarakat menanggalkan sentimen fanatisme. “Kalau kita merasakan suasana yang ada dalam masa kampanye menjelang pemilihan umum, maka sentimen fanatisme hendaknya sudah selesai dengan telah berlangsungnya pemilihan presiden kemarin. Saya juga berharap bahwa segenap jajaran Lemhannas RI dapat secara konkret memainkan peran sebagai perekat untuk tetap menjaga serta memulihkan persatuan dan kesatuan bangsa, dengan merekatkan kembali masyarakat dalam implementasi konsensus dasar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI dan bhineka tunggal ika dengan paradigma nasional wawasan nusantara dan ketahanan nasional,”, ungkap Agus Widjojo dalam sambutannya pada Upacara Bendera Bulan April di lingkungan Lemhannas RI, Kamis (18/4).


Peserta Program Pendidikan Singkat Angkatan (PPSA) 22 Lemhannas RI Tahun 2019 mengikuti kegiatan E-Learning yang diselenggarakan pada Senin (22/4). Bertempat di Ruang Diponegoro, Gedung Panca Gatra Lantai 2, kegiatan E-Learning berlangsung mulai pukul 08.00 hingga pukul 12.00. Kegiatan E-Learning tersebut ini dibagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama, pembelajaran dilakukan dengan cara mengirimkan pesan pada ruang obrolan (chatroom) yang disediakan, sedangkan sesi kedua dilakukan diskusi verbal dengan cara telekonferensi.


Duta Besar Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva didampingi oleh Perwakilan Atase Pertahanan Federasi Rusia Captain (N) S. Zhevnovatyy lakukan kunjungan ke Lemhannas RI, Selasa (16/4). Kunjungan tersebut disambut oleh Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo di Ruang Tamu Gubenur, Gedung Trigatra, Lt.I, Lemhannas RI.



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749