Press Release

Nomor  : PR/ 12 / III /2023

Tanggal:  28 Maret 2023

Jakarta – Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas RI Laksda TNI Edi Sucipto, M.M., M.Tr.Opsla. membuka Pelatihan untuk Pelatih/Training of Trainers (ToT) serta Pembinaan dan Pelaksanaan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Secara Virtual Tahun 2023 yang dilaksanakan secara hibrida di Lemhannas RI pada Selasa (28/03/2023).

 

Deputi Kebangsaan Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla. menjelaskan bahwa antusiame masyarakat terhadap pelestarian nilai-nilai kebangsaan masih tinggi, terlihat dari jumlah pendaftar yang melebihi espektasi Lemhannas RI.

 

“Ini sangat membanggakan Lemhannas RI, bahwa ternyata antusias masyarakat terhadap pelestarian nilai-nilai kebangsaan masih tinggi, tentunya ini merupakan suatu kehormatan bagi Lemhannas RI,” kata Deputi Kebangsaan.

 

Mencermati kondisi lingkungan strategis baik global, regional, maupun nasional saat ini, rasa dan semangat kebangsaan diberbagai elemen bangsa dinilai menurun. Apabila dibiarkan, maka hal ini dapat mengancam persatuan dan kesatuan bangsa serta terpecahnya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

Menurut Deputi Kebangsaan Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., sebagai negara yang disatukan oleh kemajemukan dan keragaman suku, budaya, bahasa, etnis, golongan, serta agama merupakan kekayaan yang dapat menjadi kekuatan positif dalam pembangunan bangsa. Selain itu, nilai-nilai dan wawasan kebangsaan juga merupakan prasyarat mutlak yang harus dijaga demi tetap tegak dan utuhnya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

Oleh sebab itu, kegiatan ini dilaksanakan dalam sembilan kegiatan, terdiri dari empat angkatan Pelatihan untuk Pelatih/Training of Trainers (ToT) dan lima angkatan Pembinaan dan Pelaksanaan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan dengan masing-masing peserta 100 orang.

 

Pada kesempatan tersebut, Deputi Kebangsaan Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla. juga berharap para peserta dapat menampilkan sikap ceria dan semanga kebangsaan, komunikatif, serta berkomitmen untuk mengimplementasikan nilai-nilai kebangsaan, serta menjadi insan yang berkarakter kebangsaan yang kuat.

 

Kegiatan Pelatihan untuk Pelatih/Training of Trainers (ToT) akan diselenggarakan selama delapan hari, sedangkan Pembinaan dan Pelaksanaan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan akan diselenggarakan selama tujuh hari dengan mengangkat tema “Implementasi Nilai-Nilai Kebangsaan yang Bersumber dari Empat Konsensus Dasar Bangsa Guna Memelihara dan Meningkatkan Kualitas Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa, dan Bernegara”.

 

Adapun pendaftaran kegiatan ini sebelumnya dibuka secara umum dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Narahubung: Maulida (082229125536)

Caption Foto: Pembukaan Pelatihan untuk Pelatih/Training of Trainers serta Pembinaan dan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Secara Virtual Tahun 2023.

Biro Humas Lemhannas RI

Jalan Medan Merdeka Selatan 10, Jakarta 10110

Telp. 021-3832108/09

http://www.lemhannas.go.id

Instagram: @lemhannas_ri

Facebook: lembagaketahanannasionalri

Twitter: @LemhannasRI

TikTok: @lemhannas_ri


Press Release

Nomor  : PR/ 09 / III /2023

Tanggal:   27 Maret 2023

Jambi- Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI bersama peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) 65 melakukan Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) ke Provinsi Jambi. Kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 27 sampai dengan 31 Maret 2023.

 

Mengawali kegiatan tersebut, rombongan mengunjungi Kantor Gubernur Provinsi Jambi dan disambut oleh Gubernur Jambi Al Haris di Aula Rumah Dinas Gubernur Provinsi Jambi, Senin (27/03/23).

 

Gubernur Jambi Al Haris menyambut baik kunjungan SSDN PPRA 65 Lemhannas RI ke Provinsi Jambi. Dalam sambutannya, Gubernur Jambi Al Haris berharap Lemhannas dapat memberikan kontribusi berupa kajian-kajian untuk persoalan yang terjadi di Provinsi Jambi, antara lain persoalan batubara dan tapal batas Tanjung Jabung.

 

“Nanti setelah pulang ke Jakarta, nanti diharapkan, Lemhanas ini dapat memberikan rekomendasi ke Pusat untuk kajian-kajian di Jambi ini,” kata Gubernur Jambi.

 

Pada kesempatan itu, Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI Marsma TNI Andi Heru Wahyudi juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemprov Jambi yang telah menerima kunjungan peserta Lemhannas RI dan berharap para peserta PPRA 65 dapat mengetahui tata kelola pemerintahan serta permasalahan yang dihadapi daerah.

 

“Lemhanas RI telah memilih provinsi ini dengan harapan bisa mengetahui tata kelola dan permasalahan yang dihadapi, sehingga para peserta bisa memiliki gambaran tentang tata kelola pemerintah daerah dan kaitannya dengan Ketahanan nasional,” kata Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI.

 

Setelah mengunjungi Kantor Gubernur Provinsi Jambi, para peserta juga akan mengunjungi tujuh objek kunjungan, antara lain, Polda Jambi, Kantor DPRD Provinsi Jambi, Kantor Walikota Jambi, Kantor BPS Provinsi Jambi, Universitas Negeri Jambi, Situs Candi Muaro Jambi, serta PT PetroChina Internasional Jabung Ltd.

 

SSDN ke Provinsi Jambi diikuti oleh 25 peserta PPRA 65 dan didampingi oleh Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI Marsda TNI Andi Heru Wahyudi, Tenaga Ahli Pengajar Bidang Sistem Keamanan Nasional Lemhannas RI Mayjen TNI (Mar) Yuliandar Tuah K.D., Tenaga Profesional Bidang Politik Lemhannas RI Komjen (Purn) Drs. Heru Winarko, S.H., beserta staf Lemhannas RI.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta akan memiliki kepekaan terhadap spesifikasi dan kearifan lokal suatu wilayah yang merupakan bagian integral dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu juga mampu meningkatkan wawasan kebangsaan, mendapat gambaran tentang kondisi ketahanan nasional, dan mengetahui lebih dekat tentang progres pembangunan nasional di daerah atau provinsi yang dikunjungi.

 

Selain Provinsi Jambi, SSDN PPRA 65 Lemhannas RI juga dilaksanakan ke tiga provinsi lain, yakni Provinsi Sulawesi Barat, Provinsi Gorontalo, dan Provinsi Jawa Tengah dengan peserta serta pendamping yang berbeda.

  

Narahubung: Maulida (082229125536)

 

Caption Foto: Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI bersama peserta PPRA 65 saat melaksanakan SSDN ke Provinsi Jambi.

 

Biro Humas Lemhannas RI

Jalan Medan Merdeka Selatan 10, Jakarta 10110

Telp. 021-3832108/09

http://www.lemhannas.go.id

Instagram : @lemhannas_ri

Facebook : lembagaketahanannasionalri

Twitter : @LemhannasRI

TikTok: @lemhannas_ri


Press Release

Nomor  : PR/ 10 / III /2023

Tanggal:   28 Maret 2023

Sulawesi Barat- Peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) 65 melakukan Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) ke Provinsi Sulawesi Barat. Kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 27 sampai dengan 31 Maret 2023.

 

Salah satu objek kunjungan SSDN PPRA 65 Lemhannas RI di Sulawesi Barat adalah Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat.

 

Pada kunjungan tersebut, rombongan diterima oleh Sekretaris Provinsi Sulawesi (Sekprov Sulbar) Barat Muhammad Idris di Gedung Graha Sandeq (Ex. Gedung PKK), Kompleks Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Selasa (28/03/2023).

 

Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Idris menyambut baik kunjungan SSDN PPRA 65 Lemhannas RI ke Provinsi Sulawesi Barat. Dalam sambutannya, Sekprov Sulbar Muhammad Idris berharap kunjungan Lemhannas dapat memberikan pengalaman penelitian secara langsung tentang berbagai persoalan di daerah Sulawesi Barat.

 

Secara spesifik, beberapa persoalan yang terjadi di Sulawesi Barat antara lain, Sumber Daya Alam (SDA), penanganan stunting pengendalian inflasi daerah, kemiskinan ekstrem, dan Anak Putus Sekolah (ATS).

 

“Beberapa catatan penting, Pemprov Sulbar saat ini fokus menuntaskan stunting dan kemiskinan ekstrem,” kata Sekpov Sulbar Muhammad Idris.

 

Selain itu, kunjungan ini juga diharapkan dapat meningkatkan cakrawala berpikir yang komprehensif, holistik, dan integratif mengenai kondisi objektif di Sulawesi Barat.

 

 

Pada kesempatan itu, Pimpinan Rombongan SSDN PPRA 65 Lemhannas RI Irjen Pol Drs. Sumadi M.Si. juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemprov Sulawesi Barat yang telah menerima kunjungan peserta Lemhannas RI dan berharap para peserta PPRA 65 dapat mengetahui tata kelola pemerintahan serta permasalahan yang dihadapi daerah.

 

“Lemhanas RI telah memilih provinsi ini dengan harapan bisa mengetahui tata kelola dan permasalahan yang dihadapi, sehingga para peserta bisa memiliki gambaran tentang tata kelola pemerintah daerah dan kaitannya dengan Ketahanan nasional,” kata Irjen Pol Drs. Sumadi M.Si.

 

Selain Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, para peserta juga mengunjungi enam objek kunjungan, antara lain, Kantor DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Polda Sulawesi Barat, Korem 142/Tatag, Kantor Bupati Mamuju, Kantor Bupati Mamuju Tengah, serta Pabrik Kelapa Sawit PT Surya Raya Lestari II.

 

SSDN ke Provinsi Sulawesi Barat diikuti oleh 25 peserta PPRA 65 dan didampingi oleh Tenaga Ahli Pengajar Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia Lemhannas RI Irjen Pol Drs. Sumadi M.Si., Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Demografi Lemhannas RI Laksda TNI I Wayan Suarjaya, S.Sos., M.Tr.(Han)., beserta staf Lemhannas RI.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta akan memiliki kepekaan terhadap spesifikasi dan kearifan lokal suatu wilayah yang merupakan bagian integral dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu juga mampu meningkatkan wawasan kebangsaan, mendapat gambaran tentang kondisi ketahanan nasional, dan mengetahui lebih dekat tentang progress pembangunan nasional di daerah atau provinsi yang dikunjungi.

 

SSDN PPRA 65 Lemhannas RI juga dilaksanakan ke tiga provinsi lain, yakni Provinsi Jambi, Provinsi Gorontalo, dan Provinsi Jawa Tengah dengan peserta serta pendamping yang berbeda.

 

Narahubung: Maulida (082229125536)

Caption Foto: Peserta PPRA 65 melaksanakan SSDN ke Provinsi Sulawesi Barat.

Biro Humas Lemhannas RI

Jalan Medan Merdeka Selatan 10, Jakarta 10110

Telp. 021-3832108/09

http://www.lemhannas.go.id

Instagram: @lemhannas_ri

Facebook: lembagaketahanannasionalri

Twitter: @LemhannasRI

TikTok: @lemhannas_ri


Press Release

Nomor  : PR/ 08 / III /2023

Tanggal:   27 Maret 2023

Gorontalo- Sekretaris Utama Lemhannas RI bersama peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) 65 melakukan Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) ke Provinsi Gorontalo. Kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 27 sampai dengan 31 Maret 2023.

 

Mengawali kegiatan tersebut, rombongan mengunjungi Kantor Gubernur Provinsi Gorontalo dan disambut oleh Penjabat Gubernur Provinsi Gorontalo Hamka Hendra Noer di Aula Rujab Gubernur, Kota Gorontalo, Senin (27/03/23).

 

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Utama Lemhannas RI Komjen Pol Drs. Purwadi Arianto, M.Si. mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemprov Gorontalo telah menerima kunjungan peserta Lemhannas RI. Melalui kunjungan ini, Sekretaris Utama Lemhannas RI berharap para peserta PPRA 65 dapat mengetahui tata kelola pemerintahan dan permasalahan yang dihadapi daerah.

 

“Lemhanas RI telah memilih provinsi ini dengan harapan bisa mengetahui tata kelola dan permasalahan yang dihadapi, sehingga para peserta bisa memiliki gambaran tentang tata kelola pemerintah daerah dan kaitannya dengan Ketahanan nasional,” kata Sekretaris Utama Lemhannas RI.

 

Sependapat dengan Sekretaris Utama Lemhannas RI, Penjabat Gubernur Provinsi Gorontalo Hamka Hendra Noer juga berharap kunjungan ini dapat memberikan motivasi dan pencerahan bagi para peserta dalam pengelolaan pemerintahan.

 

“Harapan kami kunjungan kerja studi ini dapat memberikan motivasi dan pencerahan dalam mengelola tata pemerintahan yang begitu kompleks dan sangat dinamis, sehingga menjadi acuan dalam mengakselerasi berbagai kebijakan program pembangunan,” kata Penjabat Gubernur Provinsi Gorontalo.

 

Setelah berkunjung ke Kantor Gubernur Provinsi Gorontalo, para peserta juga akan mengunjungi sepuluh objek kunjungan, antara lain, Korem 133/Nani Wartabone, Polda Gorontalo, Kantor DPRD Provinsi Gorontalo, Kantor Walikota Gorontalo, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Gorontalo, Universitas Negeri Gorontalo, PT Pertamina (Persero) TBBM Gorontalo, PT Segar Pangan Sejahtera (SPS), Museum Pendaratan Soekarno, serta Wisata Hiu Paus Batu Barani.

 

SSDN ke Provinsi Gorontalo ini diikuti oleh 25 peserta PPRA 65 dan didampingi oleh Sekretaris Utama Lemhannas RI Komjen Pol Drs. Purwadi Arianto, M.Si., Tenaga Ahli Pengajar Bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Lemhannas RI Marsda TNI Ir. Tri Bowo Budi Santoso, M.M., Tenaga Profesional Bidang Ekonomi Lemhannas RI Ending Fadjar, S.E., M.A., beserta staf Lemhannas RI.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta akan memiliki kepekaan terhadap spesifikasi dan kearifan lokal suatu wilayah yang merupakan bagian integral dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu juga mampu meningkatkan wawasan kebangsaan, mendapat gambaran tentang kondisi ketahanan nasional, dan mengetahui lebih dekat tentang progres pembangunan nasional di daerah atau provinsi yang dikunjungi.

 

Selain Provinsi Gorontalo, SSDN PPRA 65 Lemhannas RI juga dilaksanakan ke tiga provinsi lain, yakni Provinsi Sulawesi Barat, Provinsi Jambi, dan Provinsi Jawa Tengah dengan peserta serta pendamping yang berbeda.

 

Narahubung: Maulida (082229125536)

 

Caption Foto: Sekretaris Utama Lemhannas RI bersama peserta PPRA 65 saat melaksanakan SSDN ke Provinsi Gorontalo.

 

Biro Humas Lemhannas RI

Jalan Medan Merdeka Selatan 10, Jakarta 10110

Telp. 021-3832108/09

http://www.lemhannas.go.id

Instagram : @lemhannas_ri

Facebook : lembagaketahanannasionalri

Twitter : @LemhannasRI



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749