Terima kasih Letjen TNI M.S. Fadhilah, Komjen Pol. Rudy Sufahriadi, dan Laksda Edi Sucipto

“Penyerahan Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Jabatan telah dilaksanakan. Laporan selesai,” kata Wakil Gubernur Lemhannas RI Periode 2022-2023 Letnan Jenderal TNI Mohamad Sabrar Fadhilah memimpin Sekretaris Utama Lemhannas RI Periode 2023 Komisaris Jenderal Polisi Drs. Rudy Sufahriadi dan Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Periode 2022-2023 Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla. saat menyerahkan jabatan.

Hal tersebut didengar seluruh peserta Upacara Penyerahan Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Jabatan Wakil Gubernur, Sekretaris Utama, Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan, dan Pelantikan Pejabat Struktural serta Pelepasan Pejabat Eselon I, II, dan IV Lemhannas RI Rabu (30/8) di Ruang Nusantara, Gedung Trigatra Lantai 1, Lemhannas RI. 

“Hari ini untuk proses regenerasinya seperti biasa berjalan baik tapi bukan sesuatu yang normal. Saya kehilangan dua pilar, saya kehilangan dua kakak, dan saya kehilangan dua sahabat saya yang membantu saya selama ini,” kata Gubernur Lemhannas RI Andi Widjajanto mengingat Wakil Gubernur Lemhannas RI dan Sekretaris Utama Lemhannas RI memasuki masa purnabakti.

Lebih lanjut, Andi Widjajanto mengapresiasi kinerja Letnan Jenderal TNI Mohamad Sabrar Fadhilah dan Komjen Pol Drs. Rudy Sufahriadi yang dinilai selama ini telah membantu dan menopang kinerja Gubernur Lemhannas RI. “Terima kasih Pak Sabrar dan Pak Rudy atas topangannya selama ini,” ujarnya.

Tidak lupa Andi Widjajanto juga mengucapkan terima kasih kepada Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Periode 2022-2023 Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla. atas kinerjanya selama ini. Menurutnya, Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., memimpin Kedeputian Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan dengan penuh antusiasme dan semangat yang luar biasa.

Bahkan dibawah kepemimpinan Laksda TNI Edi Sucipto, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., Kedeputian Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas RI melakukan lompatan yang luar biasa. Semula Kedeputian Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas RI setiap tahunnya hanya melahirkan ribuan alumni. Namun, saat ini melompat ke angka puluhan ribu karena adanya kerja sama program kebangsaan dengan BPIP untuk Paskibraka.

Mengakhiri sambutannya, Andi Widjajanto mengucapkan terima kasih dan selamat atas purna tugas yang paripurna dan mumpuni dari ketiganya. “Selamat atas pengabdian panjang kepada negara tanpa cacat. Saya yakin Prajurit dan Bhayangkara tidak akan pernah berhenti mengabdi, pasti selalu ada penugasan-penugasan yang relevan di masa depan,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut turut dilantik 20 Pejabat Struktural serta Pejabat Eselon I, II, dan IV. Diharapkan para pejabat tersebut dapat mendukung tugas pokok dan fungsi Lemhannas RI. (NA/BIA)


<script src="https://code.responsivevoice.org/responsivevoice.js?key=oK4OtHmB"></script>


Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749