Sejumlah Personel Lemhannas RI Ikuti Sosialisasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah

Inspektur Lemhannas RI, selaku Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) yang berperan sebagai penjamin kualitas atas penilaian maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi SPIP dalam rangka Penilaian Mandiri oleh Unit Kerja di Lingkungan Lemhannas RI. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Ruang Pancasila, Gedung Trigatra, Lemhannas RI pada Senin, 15 Agustus 2022 dan Selasa, 16 Agustus 2022.

Hadir dalam sosialisasi tersebut tim Deputi Bidang Pengawasan Instansi Pemerintah Bidang Politik, Hukum, Keamanan, Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) selaku narasumber, yang terdiri dari Direktur Pengawasan Bidang Hankam Yan Setiadi, Auditor Madya Selaku Koordinator Pengawasan Bidang Pertahanan Henry Marvin, Auditor Madya Triana Nugrahati, dan Auditor Muda Edwardzufri. Dalam sosialisasi tersebut, para peserta juga diberikan bimbingan teknis dalam mengisi kertas kerja SPIP.

“Penyelenggaraan SPIP diharapkan dapat memberikan keyakinan yang memadai bagi tercapainya efektivitas dan efisiensi pencapaian tujuan organisasi, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan aset negara, dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan,” kata Inspektur Lemhannas RI Brigjen Pol. Drs. Gusti Ketut Gunawa, M.M., CFrA. Lebih lanjut, Inspektur Lemhannas RI menyampaikan bahwa penyelenggaraan SPIP dilaksanakan dengan memperhatikan prinsip-prinsip tata kelola yang mencakup peningkatan kapabilitas APIP, pengelolaan risiko, dan pengendalian korupsi sebagai satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.

Terkait hal tersebut, Laporan Evaluasi Tingkat Maturitas Penyelenggaraan SPIP pada Lemhannas RI tahun 2017 menunjukkan bahwa tingkat maturitas penyelenggaraan SPIP Lemhannas RI berada pada level “terdefinisi” atau level tiga. Adapun hasil penilaian maturitas SPIP merupakan aspek penilaian antara dari area perubahan penguatan pengawasan reformasi birokrasi Lemhannas RI.

Oleh karena itu, guna menjamin peningkatan penilaian maturitas SPIP, diharapkan seluruh pimpinan unit kerja dan personel di lingkungan Lemhannas RI dapat bersama-sama meningkatkan kerja sama dan koordinasi secara baik. “Diharapkan bahwa apa yang kita laksanakan pada hari ini (Sosialisasi SPIP) hendaknya menjadi penyemangat bagi seluruh unit kerja agar hasil penilaian maturitas SPIP mendapatkan nilai yang optimal,” ujar Inspektur Lemhannas RI. (NA/CHP)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749