Gubernur Lemhannas RI dan Menteri Luar Negeri Diskusikan Dinamika Geopolitik 2023 dan Keketuaan Indonesia di ASEAN

Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) Andi Widjajanto makan siang bersama Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno L.P. Marsudi, Deputi V Bidang Politik, Hukum, Keamanan, Pertahanan, dan Hak Asasi Manusia KSP Jaleswari Pramodhawardani, Akademisi CSIS Rizal Sukma, dan Dosen Universitas Indonesia Makmur Keliat pada Jumat (6/1). Dalam kesempatan tersebut, dibahas dinamika geopolitik tahun 2023 serta Keketuaan Indonesia di ASEAN.

Seperti diketahui bersama, Indonesia memegang Keketuaan ASEAN Tahun 2023. Dilansir dari setneg.go.id, Presiden Joko Widodo secara simbolis menerima palu sebagai tanda estafet Keketuaan ASEAN dari Perdana Menteri Kamboja Hun Sen. Penyerahan tersebut berlangsung pada Upacara Penutupan KTT ke-40 dan ke-41 serta KTT Terkait lainnya bertempat di Hotel Sokha Phnom Penh, Kamboja pada Minggu, 13 November 2022.

“Sebuah kehormatan bagi Indonesia menjadi Ketua ASEAN Tahun 2023. Keketuaan Indonesia akan menjadikan ASEAN Matters: Epicentrum of Growth,” kata Presiden Joko Widodo pada kesempatan tersebut. Lebih lanjut, Presiden Joko Widodo mengatakan ASEAN harus menjadi kawasan yang stabil dan damai serta menjadi jangkar stabilitas dunia. ASEAN juga harus konsisten menegakkan hukum internasional dan tidak menjadi proksi siapa pun.

Presiden Joko Widodo juga menyampaikan bahwa ASEAN harus menjadi kawasan ekonomi yang tumbuh cepat, inklusif, dan berkelanjutan. Peningkatan kapasitas institusi ASEAN juga menjadi salah satu hal yang ditekankan Presiden Joko WIdodo, agar ASEAN mampu menjawab tantangan 20 tahun ke depan. Presiden Joko Widodo berharap pada tahun 2045 ASEAN menjadi lebih adaptif, responsif, dan berdaya saing. “Semua itu harus diperjuangkan dengan cara ASEAN, yaitu konsisten dengan semangat kerja sama serta menjalankan Piagam ASEAN seutuhnya,” ujar Presiden Joko Widodo. (NA/CHP)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749