Donor Darah dan Bakti Sosial Jadi Rangkaian Peringatan HUT ke-59 Lemhannas RI

Dalam rangka memperingati usia ke-59, Lemhannas RI menyelenggarakan kegiatan donor darah dan bakti sosial sebagai bentuk kepedulian untuk sesama. Kegiatan donor darah diselenggarakan bekerja sama dengan PMI Provinsi DKI Jakarta pada Rabu (15/5), di Ruang Dwi Warna Purwa, Gedung Pancagatra Lantai 1. 

Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Diplomasi Lemhannas RI Marsda TNI Paminto Bambang Pamungkas, S.I.P., yang membuka kegiatan donor darah menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk semangat solidaritas dan kepedulian untuk sebuah tujuan yang sangat mulia, yakni menyelamatkan nyawa melalui donor darah. “Dengan memberikan sebagian kecil dari darah kita, kita memiliki kesempatan untuk memberikan harapan dan menyelamatkan nyawa orang lain. Setiap tetes darah yang kita sumbangkan memiliki potensi besar untuk mengubah hidup seseorang,” katanya.

Lebih lanjut Paminto Bambang Pamungkas mengatakan bahwa kegiatan donor darah merupakan bentuk nyata dari kepedulian dan keberanian dalam membantu sesama. Donor darah dari seorang pendonor mungkin terlihat sebagai tindakan kecil, namun darah yang didonorkan dapat berdampak besar bagi kehidupan orang lain. Oleh karena itu, partisipasi dari para pendonor menjadi sangat penting. 

“Mari kita jadikan donor darah bukan hanya sebagai sebuah kegiatan, tetapi sebagai sebuah gaya hidup yang terus kita lakukan demi kebaikan bersama,” ujar Paminto Bambang Pamungkas. Pada kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan apresiasi kepada PMI Provinsi DKI Jakarta atas dukungannya dalam kegiatan tersebut.

Dokter penanggung jawab PMI Provinsi DKI Jakarta dr. Merry Chris Sinaga juga mengucapkan terima kasih kepada peserta donor darah atas partisipasinya menyumbangkan darah untuk menyelamatkan orang-orang yang membutuhkan. “Terima kasih juga atas kerjasamanya dan kolaborasinya yang dijalin Lemhannas RI dengan PMI Provinsi DKI Jakarta,” ucapnya.

Selain melaksanakan kegiatan donor darah, Lemhannas RI juga melaksanakan kegiatan bakti sosial kepada keluarga besar Lemhannas RI yang sedang sakit. Kunjungan dilaksanakan oleh Koordinator Donor Darah dan Bakti Sosial Brigjen TNI Mohamad Rohadi, S.Sos. dan Ketua Seksi Bakti Sosial ASN Petra Angela Edo Rani, S.H. yang mengunjungi personel Lemhannas RI, yakni Kolonel Inf. Untung Prihandoko, S.IP. dan Letkol Arh. Dede Rusman. Dalam bakti sosial tersebut disampaikan dua bentuk tali asih, yakni dana bantuan dan sembako. (NA/BIA)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749