Serah Terima Jabatan Wakil Ketua Perista Lemhannas RI

Persatuan Istri Anggota (Perista) Lemhannas RI menggelar Acara Serah Terima Jabatan Wakil Ketua Perista pada Kamis (21/2) di Ruang Konstitusi, Gedung Tri Gatra, Lemhannas RI. Acara ini merupakan acara serah terima jabatan Wakil Ketua Perista dari Ibu Meirina Bagus Puruhito kepada Ibu Lisa Wieko Syofyan.

Ibu Lisa Wieko Syofyan sendiri menjadi Wakil Ketua Perista mengikuti penugasan Marsdya TNI Wieko Syofyan yang telah dilantik menjadi Wakil Gubernur Lemhannas RI. Sementara itu, Ibu Meirina Bagus Puruhito akan berpindah tugas mengikuti Marsdya TNI Bagus Puruhito yang sebelumnya juga telah dilantik menjadi Kepala BNPP (Basarnas).

Dalam sambutannya, Meirina Bagus Puruhito menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Ketua Perista Lemhannas RI Ibu Ninik Agus Widjojo beserta jajaran pengurus Perista lainnya atas peran dan kontribusi di dalam Perista. “Saya menyampaikan terimakasih karena dengan selama ini telah turut memberikan peran dan kontribusinya dalam membina dan mensejahterakan keluarga besar Lemhannas RI,” ujar Ibu Meirina.

Ibu Meirina juga menyampaikan permintaan maaf atas kekurangan selama menjabat menjadi wakil Ketua Perista. “Atas nama pribadi dan keluarga, memohon maaf atas segala kekurangan-kekurangan saya.” Ujar Ibu Meirina.

Selain itu, ibu Meirina juga berpesan kepada seluruh anggota perista untuk terus meningkatkan kerjasama diantara pengurus, dan antara pengurus dengan jajaran lembaga, senantiasa terus dibina dan ditingkatkan. Ia juga mengucapkan selamat atas amanah yang diberikan kepada ibu Lisa Wieko Syofyan sebagai Wakil Ketua Perista yang baru.

Dalam kesempatan tersebut juga, Ibu Lisa Wieko Sofyan selaku Wakil Ketua Perista yang baru, menyampaikan rasa syukur atas bergabungnya menjadi bagian dari Perista dan keluarga besar Lemhannas RI. Ia berharap bersama dengan Perista dapat bersama-sama memberikan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara sesuai dengan peran dan kapasitas yang dimiliki.

Selain itu, ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Ketua Perista Lemhannas RI, Ibu Niniek Agus Widjojo beserta jajarannya atas sambutan yang hangat. Sebagai Wakil Ketua Perista yang baru ibu Lisa juga akan terus belajar dan menyesuaikan diri dengan Perista. “Tentu harus banyak belajar dan menyesuaikan diri dengan kondisi yang ada” ujar Lisa Wieko.



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749