PPRA 59 Lakukan SSDN ke Jawa Timur

Peserta PPRA 59 melakukan Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) selama lima hari dari mulai Senin (1/7) hingga Jumat (5/7). Kegiatan SSDN tersebut dilaksanakan di empat daerah, antara lain Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Yogyakarta.

 

Pada hari pertama, kelompok SSDN Jawa Timur mengunjungi pusat pemerintahan yang berada di Surabaya. Rombongan menuju ke Kantor Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Timur dan menerima paparan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi. Acara pun dilanjutkan dengan diskusi bersama tokoh-tokoh di Jawa Timur. Setelah berkunjung ke Kantor Pemprov Jawa Timur, rombongan melanjutkan kunjungannya ke Kantor DPRD Provinsi Jawa Timur, dan disambut oleh Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Abdul Khalim Iskandar beserta jajarannya.

 

Hatri kedua, rombongan mengunjungi Kantor Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur untuk menerima paparan dari Kepala Polda (Kapolda) Jatim Irjen Pol Drs. Lucky Hermawan. Selanjutnya, rombongan mengunjungi Kantor Kodam V/Brawijaya dan disambut serta diberikan paparan oleh Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Wisnoe Prasetja Boedi. Rombongan pun melanjutkan perjalanannya menuju Batu, Malang untuk mengunjungi objek wisata Museum Angkut.

 

Hari selanjutnya, rombongan bertolak ke Gresik mengunjungi Kantor DPRD Kabupaten Gresik, dan disambut oleh Bupati Gresik Dr. Ir. H. Sambari Halim Radianto, S.T., M.Si. dan Ketua DPRD Gresik H. Ahmad Nurhalim di Ruang Graita Eka. Bupati dan Ketua DPRD Gresik pun memberikan paparan serta diskusi bersama rombongan SSDN Jawa Timur. Selanjutnya, rombongan berkesempatan mengunjungi PT. Petrokimia Gresik dan disambut oleh Direktur Utama PT. Petrokimia Rahmad Pribadi di Wisma Kebomas dan melakukan peninjauan di PT. Petrokimia Gresik. Kemudian, rombongan kembali ke Surabaya untuk mengikuti talk show bersama Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo di TVRI Surabaya.

Hari berikutnya, rombongan berangkat menuju PT. PAL dan disambut oleh Direktur Utama PT. PAL Budiman Saleh. Kegiatan pun dilanjutkan dengan pemberian paparan dan diskusi bersama. Setelah itu, rombongan melanjutkan perjalanan ke Komando Armada II (Kormada II) untuk berdiskusi dengan Panglima Koarmada II Laksda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si.. Kegiatan pun dilanjutkan dengan kunjungan ke Universitas Airlangga Surabaya untuk melakukan pertemuan dengan Rektor Universitas Airlangga Prof. Dr. Mohammad Nasih, S.E., M.T., Ak., CMA. yang bertempat di Ruang Kahuripan (301), Kampus C, Universitas Airlangga.

 

Kelompok SSDN Jawa Timur mengunjungi Kantor Walikota Surabaya dan Ketua DPRD Surabaya pada hari terakhir. Walikota Surabaya, Dr. (H.C). Ir. Tri Rismaharini, M.T. dan Ketua DPRD Surabaya Ir. H. Armuji, M.H. menyampaikan paparannya kepada rombongan SSDN Jawa Timur yang bertempat di Ruang Sidang Walikota Surabaya.



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749