Penyerahan Tugas dan Tanggung Jawab Deputi Bidang Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional

Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo menjadi Pembina Upacara Penyerahan Tugas dan Tanggung Jawab Jabatan Deputi Bidang Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI bertempat di Ruang Nusantara pada Rabu (31/03). Upacara tersebut juga menandai selesainya masa bakti dinas aktif Mayor Jenderal TNI Rahmat Pribadi sebagai perwira tinggi Angkatan Darat.

“Pada hari ini saya selaku Gubernur Lemhannas RI menerima penyerahan tugas dan tanggung jawab jabatan Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI,” kata Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo. Pada kesempatan tersebut, Agus menegaskan bahwa penyerahan tugas dan tanggung jawab jabatan Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI bukan sekedar seremonial biasa, namun merupakan simbol bahwa jabatan Deputi  Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional Lemhannas RI memiliki peran vital dalam penyelenggaraan tugas Lemhannas RI.

Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional berfungsi untuk menyiapkan kader pemimpin tingkat nasional yang berdaya saing, berkarakter kebangsaan, demokratis dan mampu berperan dalam pergaulan dunia internasional. Mencermati pentingnya fungsi dan tugas tersebut, Agus memandang perlu menunjuk pelaksana tugas Deputi Pendidikan Pimpinan Tingkat Nasional agar tidak terjadi kekosongan jabatan dan untuk memastikan seluruh kegiatan penyelenggaraan pendidikan di Lemhannas RI tetap berjalan dengan baik, lancar, efektif dan efisien sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Pada kesempatan tersebut, Agus menyampaikan bahwa upacara tersebut juga merupakan suatu apresiasi dan penghormatan kepada pejabat yang menyerahkan jabatan karena telah mengabdikan diri melalui darma baktinya selama bertugas di  Lemhannas RI. “Tak lupa saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Mayor Jenderal TNI Rahmat Pribadi atas dedikasi dan pengabdian saudara selama ini,” ujar Agus. Lebih lanjut Agus meyakini bahwa kinerja dan prestasi Mayor Jenderal TNI Rahmat Pribadi menjadi inspirasi bagi generasi penerus di Lemhannas RI.

Upacara tersebut dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan dan hanya diikuti oleh perwakilan jajaran pejabat tinggi Lemhannas RI dengan memperhatikan jarak antara 1 orang ke orang lainnya agar physical distancing tetap terjaga. Namun, hal tersebut tidak mengurangi kehikmatan dan tujuan penyelenggaraan upacara.



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749