Wakil Gubernur Lemhannas RI: Semua Personel Lemhannas RI Harus Bekerja Berdasarkan Team Work

Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) menyelenggarakan acara pisah sambut Wakil Gubernur Lemhannas RI Letjen TNI Eko Margiyono, M.A. di Ruang Dwi Warna Purwa, Lemhannas RI, pada Jumat (22/3). Acara tersebut diadakan setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan (Komandan Kodiklat) TNI kepada Plt. Gubernur Lemhannas RI Laksdya TNI Maman Firmansyah Senin lalu.

Sebelum acara pisah sambut diselenggarakan, Maman Firmansyah dan Eko Margiyono melakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan pakta integritas di Ruang Gubernur Lemhannas RI, Gedung Trigatra. Pada kesempatan tersebut Eko Margiyono menerima pemasangan tanda jabatan.

Pada acara pisah sambut, Eko Margiyono memperkenalkan dirinya kepada pejabat Lemhannas RI. Eko Margiyono berharap adanya dukungan kepada semua pihak, baik itu Tenaga Pengajar, Tenaga Pengkaji, Tenaga Profesional, maupun semua pejabat Lemhannas RI. “Saya tidak mengenal Superman, yang saya kenal itu super team karena manusia itu tidak sempurna. Sempurnanya manusia karena adanya kelebihan dan kekurangan,” ujar Eko Margiyono.

Sejalan dengan hal tersebut, Eko Margiyono berharap semua pejabat dan personel Lemhannas RI dapat bekerja berdasarkan team work. Oleh karena itu, keputusan kelak yang akan diambil pimpinan dijalankan berdasarkan masukan dan saran dari semua pihak.

Selanjutnya, Maman Firmansyah menyampaikan rasa senang, bangga, dan syukurnya selama berdinas di Lemhannas RI karena semua jajaran mampu melakukan kolaborasi. Menyetujui pernyataan Eko Margiyono, kebersamaan adalah suatu hal yang harus dilakukan di Lemhannas RI yang di dalamnya terdiri berbagai macam ilmu.

Maman Firmansyah berpesan agar Lemhannas RI bisa menjadi lembaga yang mempunyai wewenang mengeluarkan sertifikasi profesi tentang pengajar ketahanan nasional dan pengajar di bidang wawasan kebangsaan. Selain itu, Maman Firmansyah berharap program nasional Lemhannas RI, dalam hal ini pemantapan nilai-nilai kebangsaan yang tercatat di Kementerian PPN/Bappenas RI dapat terus dikawal dengan melibatkan seluruh elemen bangsa. “Saya harapkan Lemhannas RI tetap jaya (dan) tetap bergaung di mana-mana,” tegas Maman Firmansyah mengakhiri kesan pesannya.

Acara pisah sambut tersebut diselenggarakan bersamaan dengan buka puasa bersama. Di hari yang sama, dilaksanakan penyerahan jabatan Ketua Persatuan Istri Anggota Lemhannas RI dari Nyonya Happy Maman Firmansyah ke Nyonya Atiek Eko Margiyono. Pada kegiatan perista tersebut, dilakukan Penandatanganan berita acara pengangkatan pengurus Perista a.n. Nyonya Wati Wachid sebagai Ketua Bidang Ekonomi, lalu pengurus Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI (IKKT) Pragati Wira Anggini (PWA) a.n. Nyonya Eti Rido Hermawan sebagai Ketua Seksi Organisasi, serta penandatanganan berita acara penyerahan memorandum dan harta kekayaan Perista dan IKKT dari Nyonya Happy Maman Firmansyah kepada Nyonya Atiek Eko Margiyono. (SP/CHP)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749