Lemhannas RI Selenggarakan Upacara Pelantikan dan Pengangkatan Sumpah Janji Pejabat Struktural dan Fungsional

“Pelantikan dan pengangkatan pejabat dalam suatu organisasi bukan sekedar kepercayaan dan kehormatan semata, tetapi juga merupakan amanah,” kata Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) pada Upacara Pelantikan dan Pengangkatan Sumpah Janji Pejabat Struktural dan Fungsional Lemhannas RI pada Kamis (21/01). Agus berpesan kepada para pejabat yang baru saja dilantik agar melaksanakan amanah secara sungguh-sungguh, ikhlas, dan penuh rasa tanggung jawab dengan melakukan yang terbaik bagi Lemhannas RI.

Pada kesempatan tersebut, Agus mengucapkan selamat kepada 128 pejabat fungsional, 4 Perwira Tinggi TNI dan Polri pejabat eselon I, 3 perwira Tinggi TNI dan Polri pejabat eselon II, 1 Perwira Menengah TNI pejabat eselon II, 10 perwira menengah TNI, Polri, dan ASN pejabat eselon III, 8 Perwira Menengah TNI dan ASN pejabat eselon IV. “Jadikan tugas sebagai amanah, tanggung jawab, dan kehormatan yang dijunjung setinggi-tingginya,” kata Agus. Selanjutnya Agus juga menyampaikan bahwa dengan bekal pengalaman dan kemampuan yang dimiliki, para pejabat eselon mampu berperan aktif dan menerapkan standar tinggi dalam bekerja, menularkan komitmen kuat pada semua lini untuk mengubah pola pikir dan budaya kerja yang berorientasi pada efisiensi, efektivitas, produktivitas, dan profesionalisme.

Agus menegaskan bahwa kepemimpinan dan keteladanan para pejabat yang dilantik akan sangat menentukan sukses dan lancarnya program maupun sasaran organisasi, karena sikap pimpinan sangat menentukan sikap bawahan dan pegawai lainnya. “Untuk itu, kita semua yang hadir dalam acara ini terlebih bagi saudara-saudara yang dilantik hari ini memiliki tanggung jawab besar untuk menjadi fasilitator, motivator, dan role model dalam mewujudkan perubahan ke arah yang lebih baik,” tutur Agus. Tidak lupa Agus juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada 4 pejabat yang dilepas atas pengabdian dan kerja keras selama ini, kinerja dan prestasi seluruh pejabat yang dilepas menjadi inspirasi bagi generasi penerus di Lemhannas RI.

Upacara pelantikan tersebut dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan, sehingga hanya dihadiri perwakilan pejabat Lemhannas RI dan personel lainnya mengikuti secara virtual. Hal tersebut menjadi upaya menerapkan physical distancing demi memutus penularan COVID-19. “Saya berharap dengan penyelenggaraan upacara pelantikan seperti ini tidak mengurangi kekhidmatan dan tujuan penyelenggaraan upacara ini,” tutur Agus.

 



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749