Gubernur Lemhannas RI Memberikan Kuliah Umum di RSIS Singapura

Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) Andi Widjajanto memberikan kuliah umum pada S. Rajaratnam School of International Studies (RSIS) Distinguished Public Lecture yang merupakan rangkaian The Indonesian Leaders Public Lecture Series. Kuliah umum yang mengangkat topik “Indonesia’s Strategic Thinking and National Resilience” tersebut diselenggarakan bertempat di Park Royal Collection Marina Bay, Singapura, pada Jumat (05/08).

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Lemhannas RI menyampaikan kuliah umum yang berjudul “National Resilience in Geo V Era”. Salah satu hal yang disampaikan Gubernur Lemhannas RI adalah dua jenis kerangka kerja ketahanan nasional dalam menangkal kerawanan nasional. Pertama, kerangka kerja pengelolaan krisis yang terdiri dari tata kelola, manajemen risiko, manajemen krisis, pemulihan cepat, dan keberlanjutan. Kedua, kerangka kerja institusi yang terdiri dari adanya regulasi, kerangka institusi, gelar operasional, alokasi sumber daya, dan adopsi teknologi.

Kuliah umum tersebut mengundang khalayak luas mulai dari politisi Singapura, pembuat kebijakan, berbagai badan layanan sipil, akademisi, korps diplomatic, anggota komunitas bisnis, anggota komunitas Indonesia di Singapura, mahasiswa RSIS/NTU, sampai media lokal dan internasional.

The Indonesian Leaders Public Lecture Series dimulai sejak tahun 1999 dan telah menghadirkan sejumlah tokoh pemimpin dari Indonesia.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Executive Deputy Chairman RSIS NTU Ong Keng Yong yang juga menyampaikan kata pembuka dan Deputi Pengkajian Strategik Lemhannas RI Prof. Dr. Ir. Reni Mayerni, M.P. yang mendampingi Gubernur Lemhannas RI. (NA/CHP)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749