PPRA 64 Lemhannas RI Melaksanakan SSDN ke Provinsi Sulawesi Tengah

Wakil Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) Letjen TNI Mohamad Sabrar Fadhilah mendampingi sejumlah Peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) 64 mengunjungi Provinsi Sulawesi Tengah. Keberangkatan tersebut merupakan rangkaian Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) PPRA 64 Lemhannas RI. Kegiatan SSDN PPRA 64 dilaksanakan selama lima hari, yakni dimulai pada Senin, 4 Juli 2022 sampai dengan Jumat, 8 Juli 2022.

“SSDN merupakan salah satu program kegiatan praktik lapangan berupa kunjungan studi untuk mempelajari, memahami, dan mengkaji potensi daerah dan berbagai permasalahan yang dihadapi daerah ditinjau dari aspek astagatra dalam sudut pandang ketahanan nasional,” kata Wakil Gubernur Lemhannas RI.

Lebih lanjut Wakil Gubernur Lemhannas RI menekankan bahwa setelah mengikuti kegiatan SSDN, Peserta PPRA 64 diharapkan akan memperoleh tambahan wawasan dan pengalaman yang lebih komprehensif serta memiliki kepekaan dan kepedulian yang tinggi terhadap upaya pemecahan berbagai persoalan bangsa, sehingga dapat meningkatkan kualitas, kapasitas, dan kapabilitas kepemimpinan yang menjadi salah satu syarat terwujudnya poster pemimpin yang handal dan profesional.

Kegiatan SSDN Lemhannas RI adalah metode pembelajaran dengan melakukan peninjauan langsung ke pemerintahan daerah, tokoh, dan para pemangku kepentingan lainnya, serta objek/produk unggulan dari suatu daerah/provinsi Indonesia. Para peserta pendidikan Lemhannas RI sebagai kader pimpinan tingkat nasional diharapkan akan memiliki kepekaan terhadap spesifikasi dan kearifan lokal suatu wilayah yang merupakan bagian integral dari NKRI, meningkatkan wawasan kebangsaan, mendapat gambaran tentang kondisi ketahanan nasional, serta mengetahui lebih dekat tentang kondisi ketahanan nasional serta mengetahui lebih dekat tentang progress pembangunan nasional di daerah yang dikunjungi

Adapun tujuan SSDN Lemhannas RI adalah membekali para peserta PPRA 64 Lemhannas RI berupa suatu pengalaman meneliti secara langsung terhadap berbagai persoalan di daerah melalui kunjungan studi, audiensi, dan diskusi bersama para narasumber sesuai topik permasalahan yang dipilih. Diharapkan peserta akan memperoleh data dan informasi yang objektif sesuai penugasan dan selanjutnya dapat menganalisis dengan tepat kondisi di Provinsi Sulawesi Tengah.

Selama lima hari berada di Provinsi Sulawesi Tengah, rombongan PPRA 64 akan berkunjung ke berbagai tempat dan berdiskusi dengan berbagai pihak. Di antaranya adalah bertemu dengan pihak Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan DPRD Provinsi Sulawesi Tengah di Kantor Gubernur Sulawesi Tengah, bertemu dengan Pemerintah Kota Palu, Forkompinda, DPRD Kota Palu, Toga dan Tomas di Kantor Walikota Palu, bertemu dengan pihak Kejaksaan Tinggi Provinsi Sulawesi Tengah di Kantor Kejaksaan Tinggi Provinsi Sulawesi Tengah, bertemu dengan unsur TNI di Makorem 132/Tadulako dan unsur Polri di Mapolda Sulawesi Tengah, serta bertemu Pemerintah Kabupaten Donggala di Kantor Bupati Donggala. Selanjutnya rombongan juga meninjau beberapa objek unggulan seperti Museum Senjata, Souraja/Istana Kerajaan Palu, Pantai Tanjung Karang, Perusahaan Pertambangan Emas PT. CPM, dan mengunjungi Universitas Tadulako.

Turut mendampingi Wakil Gubernur Lemhannas RI dalam SSDN PPRA 64 Lemhannas RI ke Provinsi Sulawesi Tengah, yakni Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Politik Lemhannas RI Mayjen TNI (Mar) Bambang Sutrisno, S.H., M.Tr.(Han), Tenaga Profesional Bidang Sistem Manajemen Nasional Lemhannas RI Marsda TNI (Purn) Yoyok Yekti Setyono, Tenaga Ahli Pengkaji Madya Bidang Ketahanan Nasional Lemhannas RI Brigjen TNI IGBN Tedjasukmma E., S.Sos., M.Tr. (Han), dan Analis Kebijakan Ahli Madya Lemhannas RI Chusnul Chotimah, S.Sos., M.Sc.

Selain Provinsi Sulawesi Tengah, SSDN PPRA 64 juga dilaksanakan di tiga provinsi lainnya. Tiga provinsi tersebut adalah Provinsi Sulawesi Utara, Provinsi Sulawesi Tengah, Provinsi Jawa Timur, dan Provinsi Maluku. (NA/CHP)



Hak cipta © 2024 Lembaga Ketahanan Nasional RI. Semua Hak Dilindungi.
Jl. Medan Merdeka Selatan No. 10 Jakarta 10110
Telp. (021) 3451926 Fax. (021) 3847749